GONETNEWS.COM, Gorontalo – Sebanyak kurang lebih 200 mahasiswa dari Fakultas Teknik Universitas Ichsan (Unisan) Gorontalo bersama mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Negeri Gorontalo (UNG) mengikuti seminar Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) yang berlangsung di ruang lantai I Unisan, Sabtu (25/01/2025).
Acara ini dibuka secara resmi oleh Rektor Unisan Gorontalo yang diwakili oleh Andi Subhan, Wakil Rektor 4 bidang kerja sama.
Seminar ini menghadirkan narasumber yang ahli di bidangnya, di antaranya Hariyono dari PT Gorontalo Listrik Perdana (GLP), Eriyanto Lihawa selaku Wakil Sekretaris Pengurus Wilayah Persatuan Insinyur Indonesia (PII) Gorontalo, serta Umar, dosen Unisan Sidrap.
Selain seminar, kegiatan ini juga dirangkaikan dengan simulasi pemadaman kebakaran yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman praktis mahasiswa terkait K3.
Dalam sambutannya, Andi Subhan menyambut baik pelaksanaan seminar dan simulasi yang diinisiasi oleh Fakultas Teknik Unisan bekerja sama dengan PLTU Sulbagut 1 Tanjung Karang. Ia berharap agar para peserta dapat mengikuti materi dengan serius, mengingat materi yang disampaikan dalam seminar ini tidak terdapat dalam kurikulum perkuliahan.
Sementara itu, Dekan Fakultas Teknik Unisan Gorontalo, Stephan Adriansyah Hulukati, menyampaikan bahwa kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Bulan K3 Nasional. Ia menekankan pentingnya pemahaman K3 bagi mahasiswa untuk diaplikasikan setelah lulus, baik di perusahaan tempat mereka bekerja maupun sebagai dasar dalam menghadapi situasi darurat seperti kebakaran.
“Ke depan, kegiatan seperti ini akan terus ditingkatkan, tidak hanya sebatas simulasi tetapi juga dalam bentuk perlombaan terkait K3,” ujar Stephan.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan mahasiswa dapat memiliki kesadaran yang lebih tinggi terhadap pentingnya Kesehatan dan Keselamatan Kerja dalam kehidupan profesional mereka di masa mendatang. (GN-01)