Fikram Salilama: GHM 2025 Bukan Sekadar Lomba Lari, Tapi Momentum Promosi Gorontalo

Fikram Salilama: GHM 2025 Bukan Sekadar Lomba Lari, Tapi Momentum Promosi Gorontalo
Ketua KONI Provinsi Gorontalo, Fikram Salilama
banner 468x60

GONETNEWS.COM, Gorontalo – Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Gorontalo, Fikram Salilama, menyatakan dukungan penuh atas pelaksanaan Gorontalo Half Marathon (GHM) 2025 yang akan digelar pada Minggu, 7 Desember 2025.

Fikram yang juga merupakan anggota DPRD Provinsi Gorontalo menegaskan bahwa ajang ini bukan sekadar kompetisi lari, melainkan momentum penting untuk mempromosikan Gorontalo di tingkat nasional maupun internasional.

Bacaan Lainnya
banner 300x250

“Event ini bukan sekadar lomba lari, tetapi momentum untuk mempromosikan Gorontalo, menumbuhkan semangat olahraga, serta mendorong sport tourism dan ekonomi daerah,” ujar Fikram, Rabu (17/09/2025).

Ia menilai GHM 2025 memiliki potensi besar dalam memperkenalkan kekayaan budaya dan pariwisata Gorontalo kepada peserta dari dalam maupun luar daerah. Lebih dari itu, kegiatan ini diharapkan dapat memberikan efek domino positif bagi perekonomian lokal, mulai dari sektor pariwisata, kuliner, hingga UMKM.

Fikram juga mengajak seluruh masyarakat untuk turut serta menyukseskan GHM 2025.

“Mari kita jadikan GHM 2025 sebagai simbol kebersamaan, kesehatan, dan prestasi. Tidak hanya bagi para pelari, tetapi juga sebagai kebanggaan masyarakat Gorontalo,” tegasnya.

Dengan dukungan penuh dari KONI Gorontalo dan seluruh elemen masyarakat, GHM 2025 diharapkan menjadi salah satu event olahraga sekaligus pariwisata unggulan yang mampu mengangkat nama Gorontalo di kancah yang lebih luas. (GN-01)

 

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *