GONETNEWS.COM, Kota Gorontalo – Majelis Taklim (MT) Barokah dari Kelurahan Huangobotu, Kecamatan Dungingi, Kota Gorontalo, melaksanakan kegiatan kerja bakti bersih-bersih lahan, Minggu (09/06/2024).
Lahan ini nantinya akan dijadikan lokasi untuk pembangunan mesjid yang diharapkan dapat menjadi pusat kegiatan keagamaan dan sosial bagi warga setempat.
Abdul Latif Yunus, pembina MT Barokah, mengungkapkan bahwa selain mesjid, di lokasi tersebut juga akan dibangun kantor sekretariat dan yayasan Barokah.
“Mesjid yang akan dibangun ini akan mempermudah masyarakat untuk mengakses tempat ibadah yang nyaman dan memadai, terutama bagi mereka yang berada di terminal dan pasar Dungingi,” jelasnya.
Tidak hanya itu, mesjid ini juga akan dapat diakses oleh masyarakat dari Desa Tenggela, Kabupaten Gorontalo, karena lokasinya yang hanya berseberangan dengan Sungai Bulango. Ini diharapkan dapat meningkatkan aksesibilitas bagi lebih banyak warga untuk beribadah.
Ketua Yayasan Barokah, Sofyan Husain, menambahkan bahwa mesjid ini akan dibangun di atas lahan seluas kurang lebih 900 meter persegi. Lahan tersebut merupakan tanah hibah dari dirinya sendiri dan terletak di lokasi strategis di Kelurahan Huangobotu.
“Kami berharap mesjid ini akan menjadi pusat kegiatan keagamaan dan sosial bagi warga Huangobotu dan sekitar,” ujar Sofyan.
Kegiatan bersih-bersih lahan ini tidak hanya bertujuan untuk mempersiapkan area pembangunan, tetapi juga menjadi simbol kebersamaan dan gotong royong di antara pengurus dan anggota MT Barokah. Dengan alat sederhana seperti parang, cangkul, sapu, dan karung, mereka bergotong royong membersihkan lahan dari rumput liar, sampah, dan batu-batuan.
Dengan semangat kebersamaan dan gotong royong, MT Barokah optimis bahwa pembangunan mesjid dan fasilitas pendukung ini dapat terwujud dan menjadi pusat kegiatan keagamaan serta sosial yang bermanfaat bagi seluruh warga. (GN-02)