UNISAN Gorontalo Resmikan Smart Classroom untuk Pembelajaran Hybrid

Peresmian pemanfaatan fasilitas Smart Classroom Universitas Ichsan (UNISAN) Gorontalo
banner 468x60

GONETNEWS.COM, Gorontalo – Universitas Ichsan (UNISAN) Gorontalo kini semakin maju dengan dilengkapi perangkat Smart Classroom yang mendukung pembelajaran hybrid yang lebih efektif dan interaktif. Perangkat Smart Classroom ini merupakan bantuan dari Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi (Ditjen Diktiristek) tahun 2024.

Peresmian pemanfaatan fasilitas ini dilakukan secara resmi oleh Ketua Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah XVI Gorontalo yang diwakili oleh Ketua Tim Kelembagaan, Darwin Baruadi, pada Senin (20/01/2025).

Bacaan Lainnya
banner 300x250

Pada kesempatan tersebut, Darwin menyampaikan bahwa LLDIKTI Gorontalo menyambut baik serta mendukung penuh sarana yang digunakan oleh UNISAN dalam proses akademik.

“Ini adalah langkah maju bagi UNISAN Gorontalo karena dari tiga perguruan tinggi yang memperoleh bantuan serupa pada tahun 2024, UNISAN adalah salah satunya,” ujar Darwin.

Ketua Yayasan Pengembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (PIPT) Ichsan Gorontalo, Abdul Gaffar Latjoke, menyatakan bahwa fasilitas ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pembelajaran dan kolaborasi antara dosen dan mahasiswa.

“Dengan peralatan ini, mahasiswa dapat belajar secara hybrid, di mana sebagian hadir di kelas dan sebagian lainnya yang tidak dapat datang ke kampus karena alasan pekerjaan dapat belajar dari rumah atau kantor,” jelas Abdul Gaffar.

Wakil Rektor Bidang Akademik, Amiruddin, yang bertanggung jawab atas pengelolaan Smart Classroom, menyampaikan terima kasih kepada Ditjen Diktiristek atas bantuan senilai 400 juta rupiah ini.

“Bantuan ini merupakan insentif atas pencapaian kami dalam delapan indikator utama perguruan tinggi swasta (PTS), yang diukur dari jumlah mahasiswa dan akreditasi kampus. Kami berharap pada tahun 2025 dapat kembali menerima bantuan serupa untuk terus meningkatkan kualitas inovasi pembelajaran di kampus kami,” ungkap Amiruddin.

Acara peresmian yang ditandai dengan pengguntingan pita ini turut dihadiri oleh Rektor UNISAN Gorontalo, Juriko Abdussamad, serta sejumlah sivitas akademika lainnya.

Dengan adanya fasilitas Smart Classroom ini, diharapkan proses pembelajaran di UNISAN Gorontalo semakin berkembang dan adaptif terhadap kebutuhan zaman, sehingga dapat menghasilkan lulusan yang lebih siap menghadapi tantangan di dunia kerja. (GN-02)

 

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *