Rapat Pansus Aset Daerah DPRD Gorontalo Ditunda Akibat Ketidakhadiran Pimpinan OPD

banner 468x60

GONETNEWS.COM, Gorontalo – Rapat Pansus Aset Daerah DPRD Provinsi Gorontalo yang dijadwalkan digelar di Ruang Dulohupa, Senin (06/05/2024), Kantor DPRD Provinsi Gorontalo, terpaksa ditunda karena tidak dihadiri oleh para kepala dinas yang seharusnya hadir.

Rapat yang hanya diwakilkan oleh perwakilan ini menemui kendala dalam pengambilan keputusan serta pemahaman mendalam terhadap materi yang akan dibahas.

Bacaan Lainnya
banner 300x250

Ketua Pansus, Aw Thalib, menyoroti ketidakhadiran pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang seharusnya menjadi pemangku kebijakan terkait aset daerah. Menurutnya, keputusan untuk menunda rapat ini disebabkan oleh kurangnya kemampuan perwakilan yang hadir dalam mengambil kebijakan dan memahami secara mendalam materi yang dibahas.

“Perwakilan yang diutus tidak mampu mengambil kebijakan serta tidak memahami secara mendalam materi yang akan dibahas dalam rapat. Sehingganya pertemuan ini kami tunda dan akan digelar kembali pada hari Senin depan,” ujar AW Thalib.

Rapat tersebut menjadi sangat penting karena mengupas masalah-masalah hukum dan administrasi yang masih menghantui aset pemerintah Provinsi Gorontalo. Sebagian besar aset tersebut masih terbelit dalam masalah hukum dan administrasi yang kompleks, sehingga rapat ini dianggap sebagai langkah krusial dalam upaya memperbaiki kondisi aset daerah.

Ketidakhadiran para pimpinan OPD dalam rapat ini menghambat proses pengambilan keputusan dan langkah-langkah strategis dalam menangani permasalahan terkait aset daerah. Pansus menekankan pentingnya partisipasi aktif dari semua pihak terkait guna menemukan solusi terbaik dalam pengelolaan aset pemerintah Provinsi Gorontalo.

DPRD Provinsi Gorontalo menyatakan harapannya agar para kepala dinas dapat mengutamakan kehadiran dalam rapat-rapat yang berkaitan dengan kebijakan penting demi kepentingan bersama. Penjadwalan ulang rapat akan segera dilakukan untuk memastikan masalah terkait aset daerah dapat segera diselesaikan dengan optimal.(GN-01)

 

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *